Latest News

Saturday, August 27, 2016

Awas Jangan Pernah Menyikat Gigi Terlalu Keras, Ini Akibatnya !!!!


Jangan Pernah Menyikat Gigi Terlalu Keras - Dokter gigi merekomendasikan agar kita menyikat gigi setidaknya dua kali dalam sehari. Sehingga kita bisa mencegah kerusakan gigi dan menghindari gigi tanggal sejak dini.
Jangan Pernah Menyikat Gigi Terlalu Keras
Jangan Pernah Menyikat Gigi Terlalu Keras

Selain itu, untuk menghilangkan sisa-sisa makanan yang terjebak di sela-sela gigi, Anda disarankan untuk menggunakan benang gigi. Tapi, jika Anda menyikat gigi dengan cara yang berbeda, hal ini jelas akan menimbulkan efek yang berbeda pula.

Sebagai contoh, jika Anda terlalu sering dan terlalu cepat dalam menyikat gigi, Anda dapat membuat kondisi gigi menjadi lebih parah. Lalu, seperti apa kondisinya? Berikut hal-hal yang akan terjadi jika Anda salah dalam menyikat gigi.

Jika Anda berpikir menyikat gigi dengan keras merupakan kebiasaan baik, Anda salah besar. Jika Anda menyikat gigi terlalu keras, Anda dapat merusak sikat gigi yang bisa berbahaya untuk gigi Anda. Selain itu, menyikat gigi terlalu keras, juga dapat merusak gusi, bahkan dapat menyebabkan resesi gusi.

Jika Anda terbiasa menyikat gigi dengan cara seperti ini, untuk menyiasatinya, cobalah untuk menggunakan sikat gigi dengan pegangan miring, untuk meringankan tekanan saat Anda menyikat gigi.

Seorang pria bernama Chris Valenti melakukan kebiasaan ini dalam jangka waktu lama. Akibatnya, ia terpaksa melakukan cangkok hingga 8 gigi. Chris mengeluarkan biaya hingga US$1700 untuk menjalani operasi mulut.

Menyikat gigi terlalu sering juga dapat merusak gigi dan gusi. Ketika ini terjadi, berarti Anda telah mengembangkan gigi sensitif dan penyusutan gusi.

Hal lain yang perlu Anda perhatikan adalah, jangan terlalu cepat dalam menyikat gigi. Fokuslah untuk menyikat gigi secara menyeluruh, karena untuk menghilangkan plak, tidak perlu menggunakan kecepatan.

Menyikat gigi dengan benar sangat mudah dilakukan, asal Anda bersedia mengikuti aturannya. Hal pertama yang harus Anda lakukan, gunakanlah sikat gigi berbulu lembut. Kedua, pegang sikat gigi dengan sudut 45 derajat terhadap garis gusi Anda. Dan terakhir, saat Anda menyikat gigi jangan menggeser atau membolak-balikkan sikat gigi.

Sumber: Witty Feed

No comments:

Post a Comment